Unggah Foto di Instagram, Kylie Jenner Ternyata Sudah Melahirkan Anak Kedua

0
220
Kylie Jenner dan Travis Scott (Istimewa)

GORONTALOPOST.ID – Keluarga besar Kardashian-Jenner resmi bertambah anggota baru. Kylie Jenner telah melahirkan anak kedua.

Buah hati bersama kekasihnya, Travis Scott itu lahir di tanggal spesial, 2-2-2022.

Pengumuman kelahiran ini diunggah lewat akun Instagram Kylie. Foto hitam putih yang memperlihatkan putri mereka yang berusia 4 tahun, Stormi, memegang tangan bayi yang baru lahir.

Di keterangan foto, Kylie menulis emoji hati biru dan tanggal 2/2/22.

Tanggal kelahiran anak kedua Kylie ini hanya beda sehari dengan Stormi, anak pertamanya, yakni 1 Februari 2018.

Ucapan kebahagiaan turut membanjiri kolom komentar. Mulai dari sang ibu, Kris Jenenr. Hingga para Kardashian sisters. (tkg)