GORONTALOPOST.CO.ID, GORONTALO-13 September 2020 adalah hari istimewa bagi warga Korem 133/Nani Wartabone, genap berusia 2 tahun. Seluruh rangkaian kegiatan menyambut HUT Ke 2, ditutup dengan kegiatan “Lomba Menembak Eksekutif” di Lapangan Tembak Pattimura Makorem 133/Nani Wartabone, di Jalan Trans Sulawesi, Pulubala-Gorontalo, Minggu (13/09/2020). Danrem 133/NW Brigjen TNI Bagus Antonov Hardito, mengatakan,hari ulang tahun yang kedua, dalam suasana yang penuh keprihatinan. Namun Korem berusaha untuk menjalin komunikasi melalui kegiatan menembak bersama, meski acaranya yang bersifat hiburan, Eksebisi. “Semoga dengan diselenggarakannya acara yang penuh kekeluargaan, kita semua dapat menjalin komunikasi, koordinasi, kinerja yang saling mendukung dalam pelaksanaan tugas masing-masing,"ungkapnya. Disamping menurutnya Korem ingin membangun suatu persaudaraan yang kuat diantara seluruh komponen masyarakat yang ada di Provinsi Gorontalo ini. Dalam kesempatan Danrem 133/NW menyampaikan Selamat Datang, Selamat Menikmati kegiatan acara hiburan Menembak ini, tutur Danrem. Hadir dalam kegiatan acara lomba menembak antara lain Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim, Kapolda Gorontalo Irjen Pol Akhmad Wiyagus, Bersama para Pejabat Utama Polda, Bupati Gorontalo, Gorontalo Utara dan Pohuwato, Kabinda, Kepala BNNP, Kasrem 133/NW, para Kasi Korem 133/NW, Dan Brigift 22 Otamanasa, Danyon 713/ST, Danyon 715/Motuliato, Kepala BRI Limboto, Kepala Bank Mandiri Limboto serta para Tamu Undangan. Wakil Gubernur Provinsi Dr. Drs. H. Idris Rahim, M.M., juga memberi ucapan, Atas nama Pemprov Gorontalo dan Pribadi, Selamat Ulang Tahun yang Ke 2 kepada seluruh keluarga besar Korem 133/Nani Wartabone, Semoga kedepan terbangun erat sinergitas dengan Pemprov Gorontalo. Disela-sela kegiatan yang paling berkesan dalam acara Puncak HUT Ke 2 Korem 133/Nani Wartabone adalah mempererat silaturahmi TNI Polri di Provinsi Gorontalo dengan sebuah kejutan dari Kapolda Gorontalo Irjen Pol Akhmad Wiyagus, memberikan dan Menyuapi Kue Ulang Tahun Kepada Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Bagus Antonov Hardito. Sementara itu dalam kegiatan menembak kategori Pistol, Juaranya adalah Kasbrigif, disusul Kasi Log Rem 133/NW di posisi runner up, dan Kombes Pol Wiyogo juara ketiga. Sementara untuk menembak kategori Senapan juara pertama diraih Fandi (BRI), juara kedua Aldrin (Suzuki), dan juara tiga diraih Tommy (Tamu). Kegiatan berjalan tertib, aman dengan mengacu pada aturan pemerintah tentang protokol kesehatan.(Tr-03)